Roastery Bandung Menu dari Sajian Kopi Sampai Non Kopi

 


Kalau kamu menemukan nama roastery seperti Sawo Coffee and Roastery pada umumnya itu adalah tempat meroasting biji kopi berdampingan dengan coffee shopnya. Ada banyak roastery di Bandung dan setiap roastery bandung menu punya keunikannya masing-masing. 

Coffee shop yang memproduksi biji kopinya sendiri pada umumnya punya menu kopi dan non kopi. Untuk sajian kopi espresso based biji kopinya menggunakan blend yaitu mencampurkan antara kopi arabika dan robusta dari daerah yang berbeda. Menu seperti cappucino, latte, picollo, atau magic harus kamu coba ketika datang ke sebuah roastery. 

Roastery Bandung Menu Manual Brew

Kalau kamu seorang penikmat kopi hitam maka manual brew adalah pilihan yang tepat. Berbagai macam kopi dari seluruh Indonesia dan dunia bisa kamu nikmati di meja bar sebuah roastery. Pilihan alat seduhnya pun akan beragam tidak hanya V60 ada juga kalita wave, aero press, syphon, dll. 

Setiap kopi punya karakternya masing-masing ada yang fruity, chocolaty, floral, nutty, dll. rasa manis atau asam yang dominan atau kopi yang cukup kental ketika dinikmati di mulut. 

Kalau kamu ingin tahu cerita dibalik kopinya maka sang barista atau brewers akan membantu memberikan penjelasan termasuk memberikan rekomendasi kopi yang cocok dengan selera kamu. 

Post a Comment

0 Comments